Jumat, 22 Januari 2010

cArlEto oK bngEt

London - Kapten Chelsea John Terry menghambur-hamburkan penilaian positif tentang Carlo Ancelotti. Kesimpulannya, pelatih asal Italia itu dianggap sangat oke dan anak-anak The Blues merasakan kenyamanan.

Dalam wawancaranya dengan Daily Mirror Terry antara lain menyebut Ancelotti sebagai sosok yang sangat baik, tidak menjaga jarak dengan pemain alias gampang didekati. Hal itu menjadi sebuah poin plus tersendiri untuk keharmonisan tim.

"Juga di saat yang sama, setiap orang menaruh respek luar biasa pada dia, pada apa yang telah dia capai baik sebagai pemain maupun manajer," ujar Terry.

Dilanjutkan sang kapten, mantan pemain berposisi gelandang bertahan itu mampu dengan cepat beradaptasi dengan lingkungan barunya di London, guna mentransformasikan pengetahuan dan pengalamannya buat tim.

"Setiap mendekati pertandingan, dia juga tahu kapan waktunya rileks, kapan untuk fokus. Hal-hal seperti itu, ketika kita harus bisa mengatasi semua tekanan bermain di era sepakbola moderen saat ini, sungguh merupakan sebuah kunci."

Pengalaman Ancelotti sebagai mantan pemain sukses, juga pernah dua kali membawa AC Milan menjadi yang terbaik di Eropa, dinilai Terry sebagai bermanfaat untuk "Si Biru".

"Dia pernah bermain menjelang era moderen, dan itu sangat membantu, sehingga dia tahu apa yang pemain ingin dan butuhkan. Itulah kunci sukses kami sejauh ini di musim ini," sambung Terry.

"Manajer-manajer Italia secara taktik sangat terorganisir. Kami banyak bekerja dalam pertahanan dan bekerja sama sebagai sebuah unit."

"Lihatlah Milan ketika bertahun-tahun dia tangani. Mereka sangat terorganisir. Semua orang tahu pekerjaannya masing-masing, dan melakukannya dengan benar. Itulah yang terjadi setelah dia datang ke sini," pungkas Terry.

0 komentar:

Posting Komentar

 
sponsored by aRdY sEtiAwan. Converted To Blogger Template By aRdy tahun 2010.